Halaman

Jumat, 16 Desember 2011

Topeng


01072010

Dasa muka
Manusia yang berkepala sepuluh
Cerita kuno itu kini telah usang karena kini manusia bisa menggunakan beribu bahkan lebih kepala, bahkan diantara semua wajahnya bisa menggunakan topeng.


Manusia tidak akan tahan pada posisi statis, pergerakan dinamis yang pasti di cari. Pada proses bergeraknya memerlukan waktu tetapi sayangnya di kehidupan, proses itu adalah hal yang memuakan yang hakikinya proses adalah hal yang paling utama. Dari proses itu terjadi perubahan-perubahan yang begitu cepat pesat seperti kecepatan cahaya, seperti kemajuan teknologi yang setiap detik pasti ada saja penemuan baru.

Disaat pergerakan yang sangat cepat itu maka manusia pun harus memenuhi untuk mengikuti pergerakannya, sebagian atau lebih atau semua manusia dengan atau tanpa keterpaksaan manusia pun harus menggunakan topeng demi menahan sikap statis demi pergerakan kehidupan.

Topeng sebagian di gunakan untuk pelindung
Topeng sebagian di gunakan untuk membohongi
Topeng sebagian di gunakan untuk menutup aib
Topeng sebagian di gunakan untuk karya seni dan budaya
Topeng untuk kehidupan

Banyak dan banyak lagi manfaat topeng

Topeng sering di gunakan di saat kita bertemu dengan manusia lain. Berinteraksi. Siapa pun orangnya dan semua manusia pasti menggunakannya. Karena sering hati nurani membantah bila kita melakukan interaksi yang bertentangan dengan diri. Dengan topeng manusia bisa menjadi siapa saja.

Topeng sudah menjadi kebutuhan yang pokok selain sembako.

Kehidupan adalah paradoks, topeng sendiri adalah salah satu alatnya. Dengan topeng manusia bisa berlaku yang bertentangan dengan dirinya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar